Puruk Cahu, Kantamedia.com – Pemerintah Daerah Kabupaten Murung Raya (Mura) menyatakan dukungan penuh terhadap rencana pembangunan Sekolah Catur oleh pengurus Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PERCASI) Mura.
Dukungan ini disampaikan oleh Pj Bupati Murung Raya yang diwakili Asisten I Setda Mura, Rahmat K Tambunan, saat memimpin rapat bersama Ketua dan pengurus PERCASI Mura di Aula Rapat Gedung A Kantor Bupati, Jumat (1/11/2024).
“Pemerintah daerah sangat mendukung usulan dan rencana dari salah satu cabang olahraga (cabor) yang selama beberapa tahun terakhir terus berprestasi, mengharumkan nama Kabupaten Murung Raya dan Provinsi Kalimantan Tengah, baik di tingkat regional, nasional, maupun internasional,” ujar Rahmat.
Setelah mendengarkan paparan dari Ketua PERCASI Mura, Ir. Pahala Budiawan, MM, Rahmat menyebut rencana pembangunan sekolah catur tersebut layak menjadi salah satu prioritas daerah. Sekolah ini akan menjadi yang pertama di Kalimantan Tengah dan diharapkan dapat terealisasi pada tahun anggaran 2025.
“Jika semua disetujui, Sekolah Catur di Murung Raya akan menjadi kebanggaan Pemda Mura. Selain meningkatkan kualitas sumber daya manusia, sekolah ini juga diharapkan memberikan dampak positif pada perekonomian daerah, termasuk peningkatan PAD,” tambahnya.
Rahmat juga menekankan pentingnya keberlanjutan pembinaan atlet catur di Mura untuk mempertahankan prestasi yang telah diraih.
“Kita berharap regenerasi atlet yang sukses dilakukan oleh PERCASI dapat terus berlanjut dan memberikan kontribusi lebih besar bagi kemajuan olahraga catur di Murung Raya,” pungkasnya. (Mhu)