Pulang Pisau, kantamedia.com – Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau membagikan bantuan 40 paket sembako dari PT Nusantara Power kepada petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pulang Pisau. Pembagian bantuan dilakukan di halaman rumah jabatan Bupati Pulang Pisau, Rabu (26/3/2025).
Bupati Pulang Pisau Ahmad Rifa’i menyampaikan harapan agar pihak swasta yang lain juga dapat menjalin kerjasama untuk mengadakan kegiatan seperti ini.
“Pembagian sembako ini merupakan bantuan dari PT Nusantara Power sebanyak 40 paket sembako yang dibagikan kepada petugas kebersihan DLH Pulang Pisau, harapan kami kegiatan seperti ini dapat selalu bersinergi dengan Pemkab dan stakeholder lainnya serta swasta yang lain dapat mengadakan kegiatan seperti ini juga,” ujar Ahmad.
PT Nusantara Power mengawali langkah sinergitas swasta bersama Pemkab Pulang Pisau melalui pembagian 40 paket sembako yang ditujukan kepada petugas kebersihan DLH Pulang Pisau. (arw)