MPLS SMAN 3 Palangka Raya Kenalkan Semangat Digital dan Karakter Pancasila

Palangka Rayam kantamedia.com – SMA Negeri 3 Palangka Raya resmi menggelar kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2025/2026 selama lima hari, dimulai 7 hingga 11 Juli 2025.

Dengan mengusung tema nasional “MPLS Ramah” dan tema sekolah “Segar-segarani: Berprestasi, Mandiri, dan Berkarakter untuk Menjadi Generasi Emas Indonesia Berlandaskan Semangat Pancasila,” kegiatan ini dirancang untuk membentuk karakter, kedisiplinan, dan semangat kebersamaan siswa sejak awal memasuki lingkungan sekolah.

Koordinator MPLS SMAN 3 Palangka Raya, Litra Warianie, S.Pd., menjelaskan bahwa program MPLS tidak hanya berfokus pada pengenalan lingkungan sekolah, tetapi juga mengarahkan siswa untuk mengenal nilai-nilai dasar kehidupan sekolah, mulai dari penguatan karakter hingga pemahaman terhadap peran OSIS, ekstrakurikuler, dan tata tertib.

“Kami ingin membekali siswa bukan hanya secara akademik, tetapi juga dengan nilai-nilai moral dan sikap disiplin,” ujarnya, Selasa (8/7).

Sebanyak 440 siswa baru yang mengikuti MPLS tahun ini berasal dari berbagai SMP di Kota Palangka Raya. Mereka diterima melalui jalur zonasi, afirmasi, dan prestasi. Menurut Litra, seluruh proses berlangsung lancar dan antusiasme siswa sangat tinggi.

Kegiatan MPLS tahun ini juga terintegrasi dengan program pemerintah daerah melalui sesi pembelajaran digital bersama Forkopimda Kalimantan Tengah secara hybrid. Dalam kegiatan tersebut, siswa mengikuti sesi via Zoom menggunakan televisi interaktif yang telah dipasang di setiap kelas.

“Kami sangat bersyukur, sekolah kami telah menerima bantuan 36 unit televisi interaktif dari Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah. Ini sangat membantu kami dalam mendukung pembelajaran berbasis digital,” tutur Litra.

Saat ini seluruh ruang kelas—berjumlah 36—telah dilengkapi dengan perangkat pembelajaran digital tersebut. Perangkat ini diproyeksikan menjadi tulang punggung dalam integrasi metode digital dan interaktif dalam proses belajar mengajar.

“Dukungan ini benar-benar menunjukkan komitmen Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, khususnya Bapak Gubernur dan Dinas Pendidikan, dalam membangun pendidikan yang merata dan berkualitas,” ucap Litra. (daw)

Bagikan berita ini