Kantamedia.com – Bukan rahasia umum lagi, ketika menstruasi atau haid, hampir semua wanita merasakan nyeri pada perut mereka. Bahkan, dalam beberapa kasus nyeri tersebut bisa sangat menyakitkan.
Menstruasi terjadi ketika rahim melepaskan lapisannya sebulan sekali. Beberapa rasa sakit, kram, dan tidak nyaman mungkin akan dialami para wanita.
Bahkan, rasa sakit yang berlebihan bisa menyebabkan sebagian dari mereka tak bisa melakukan aktivitasnya, seperti kerja atau sekolah.
Menstruasi yang menyakitkan mungkin lebih sering terjadi pada periode yang tidak teratur atau pendarahan hebat. Akan tetapi, kondisi medis tertentu, termasuk endometriosis dan penyakit radang panggul, juga bisa menyebabkan itu.
Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk menyembuhkan nyeri saat menstruasi, salah satunya adalah mengonsumsi ramuan herbal. Ramuan herbal tradisional telah dipercaya sejak lama untuk menyembuhkan berbagai masalah kesehatan.
Anda tak perlu khawatir, Anda bisa kini bisa mengatasi atau menyembuhkan nyeri haid dengan resep ala dr Zaidul Akbar berikut yang dirangkum dari buku Resep Sehat JSR 200 Resep Menyehatkan.
1. Resep ramuan kunyit panas
Bahan:
300 ml air panas
2 ruas kunyit seukuran jempol orang dewasa
1 ruas jahe seukuran jempol orang dewasa
Asam jawa secukupnya
Gula aren secukupnya
Serai, dapat diganti dengan sebatang kayu manis yang digeprek
Cara membuat:
1. Iris tipis jahe, kunyit, dan serai. Kemudian, seduh ketiga bahan tadi dengan 300 ml air panas dalam satu gelas.
2. Masukkan juga gula aren dan asam jawa. Aduk dan diamkan sebentar. Minumlah ramuan ini selagi hangat.
3. Ramuan ini diketahui dapat melancarkan haid yang tidak teratur, menormalkan kembali pendarahan haid yang berlebihan, mengatasi nyeri haid dan keputihan.
2. Resep ramuan jahe
Bahan:
1 ruas jahe seukuran jempol orang dewasa, iris tipis atau geprek
1/2 batang kayu manis
2 sdm madu
1 batang serai
300 ml air panas
Cara membuat:
1. Masukkan jahe, serai, dan kayu manis ke dalam gelas.
2. Seduh bahan-bahan tadi dengan air panas. Selain diseduh, juga bisa direbus sebentar, tapi hindari sampai mendidih.
3. Tunggu hingga hangat dan tambahkan madu.
Ramuan ini bisa juga dibuat sebagai infused water. Disarankan untuk menggunakan jahe merah jika ada. Rendam irisan jahe dan kayu manis ke dalam 500 sampai 600 ml air bersuhu ruangan.
Kemudian, diamkan selama 6 jam. Setelah itu, tambahkan madu. Boleh juga ditambahkan kurma saat didiamkan. Maksimal perendaman hanya 12 jam. Setelah lewat dari 12 jam, sebaiknya tidak diminum.
3. Resep ramuan kunyit jeruk nipis
Bahan:
1 ruas kunyit seukuran telunjuk orang
1/2 batang serai
1/2 jeruk nipis
600 ml air panas
Cara membuat:
1. Seduh kunyit dan serai dengan air panas.
2. Setelah hangat, tambahkan perasan jeruk nipis. Ramuan pun siap diminum.
Nah, itulah beberapa resep ramuan ala Zaidul Akbar yang bisa Anda konsumsi untuk meredakan nyeri haid. Semoga bermanfaat. (*/jnp)