Sumadi Berkomitmen Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Palangka Raya, Kantamedia.com – Aula Gedung DPRD Kota Palangka Raya menjadi saksi pelantikan 30 anggota DPRD terpilih untuk periode 2024-2029. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan pejabat setempat.

Setelah dilantik, Sumadi, salah satu anggota DPRD dari Partai Golkar, mengungkapkan komitmennya untuk memahami dan mengikuti program-program yang telah ada.

“Sebagai anggota dewan yang baru, saya akan mempelajari program-program yang sudah berjalan dan berupaya memperbaikinya agar Kota Palangka Raya menjadi lebih baik,” ujarnya kepada awak media.

Sumadi menekankan pentingnya menyerap aspirasi masyarakat, terutama dari daerah pemilihannya (dapil). “Kami akan turun ke masyarakat untuk mendengarkan keinginan mereka dalam membangun daerah melalui perwakilan di DPRD,” tambahnya.

Fokus utama Sumadi adalah pengembangan infrastruktur. “Saya akan berjuang agar jalan-jalan di pinggiran Kota Palangka Raya mendapatkan perhatian yang sama seperti jalan-jalan utama,” tegasnya.

Ia juga mengajak masyarakat, khususnya di dapil III, untuk aktif memberikan masukan, kritik, dan saran.

“Dukungan dari masyarakat sangat penting. Semoga kami bisa bermanfaat dan amanah dalam menjalankan tugas, serta memperjuangkan aspirasi warga untuk kesejahteraan Kota Palangka Raya,” pungkasnya. (Mhu) 

Bagikan berita ini