Konsumsi BBM Subsidi 2024 di Bawah Kuota, BPH Migas: Pertalite dan Solar Aman

Jakarta, Kantamedia.com – BPH Migas memastikan konsumsi BBM bersubsidi sepanjang 2024 berada dalam batas aman, dengan realisasi penyaluran Pertalite dan Solar tidak melampaui kuota yang ditetapkan pemerintah. Hal ini disampaikan Anggota BPH Migas, Saleh Abdurrahman di Jakarta, Kamis (2/1/2025).

“Baik Solar maupun Pertalite realisasi di bawah kuota,” tegas Saleh kepada CNBC Indonesia, meski belum menyebutkan angka pasti karena masih dalam tahap rekapitulasi.

Data Kementerian ESDM hingga November 2024 menunjukkan realisasi penyaluran Solar Subsidi (JBT) mencapai 16,6 juta kiloliter atau 85% dari kuota tahunan sebesar 19,58 juta kiloliter. Sementara Pertalite (JBKP) terealisasi 27,3 juta kiloliter atau 86% dari kuota 31,6 juta kiloliter.

Baca juga:  Inilah Persyaratan Mendaftar di Program Kartu Prakerja 2024

Kepala BPH Migas Erika Retnowati sebelumnya telah memproyeksikan penyaluran BBM subsidi hingga akhir 2024 akan tetap berada di bawah kuota yang ditetapkan pemerintah, seperti disampaikannya dalam acara Hilir Migas Conference, Expo, & Awards 2024 pada Desember lalu. (Mhu)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi