Kantamedia.com, Palangka Raya – Sebagai bentuk kepeduliannya kepada kemajuan Bumi Tambun Bungai pascapandemi Covid-19, Fraksi Partai NasDem DPRD Kalteng memberikan bantuan anggaran ke empat organisasi di Kota Palangka Raya, di Aula DPRD Kalteng, Selasa (14/2).
Menurut Wakil Ketua III DPRD Kalteng Faridawati Darland Atjeh pada beberapa tahun terakhir, semua pihak melewati masa-masa sulit pascapandemi Covid-19. Oleh karena itu, sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pihaknya kepada masyarakat, maka Fraksi Partai NasDem memberikan bantuan ini.
Faridawaty yang merupakan wakil rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) I Kalteng meliputi kabupaten katingan, gunung mas (Gumas) dan Kota Palangka Raya ini berharap, bantuan yang diberikan dapat menunjang kegiatan yang dilaksanakan organisasi agar ke depannya bisa berbuat lebih banyak untuk Kalteng.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kalteng ini menyatakan, secara nilai mungkin tidak seberapa, namun inilah bentuk kepedulian pihaknya kepada masyarakat.
“Agar program maupun kegiatan keagamaan bisa berjalan serta bangkit setelah melewati masa pandemi Covid-19,” pungkas dia.
Saat itu juga dihadiri Ketua DPD Partai NasDem Kota Palangka Raya Tuty Dau, Ketua fraksi nasdem DPRD Kalteng Bryan Iskandar dan pengurus DPW Partai NasDem Kalteng. Sementara organisasi yang menerima bantuan yakni Himpunan mahasiswa Islam (HMI) Palangka Raya, Persatuan Wanita Kristen Indonesia (PWKI) Kalteng, KPPer/SPPer Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) Palangka Raya dan GPIB Ebenhaezer Palangka Raya. (hms/*)