Lahan Produktif Petani Kalampangan Hasilkan Sayur Melimpah

Kantamedia.com, Palangka Raya – Kecamatan Sabangau merupakan Kelurahan yang banyak menghasilkan beragam . Sayuran tersebut untuk memenuhi kebutuhan warga di .

Para sayur di Kelurahan Kalampangan selalu lahannya untuk menanam beragam sayuran, mulai dari sayur kangkung, bayam, sawi dan lainnya, selain sayuran para petani juga menanami lahannya dengan beraneka buah-buahan.

Dalam mendukung para petani sayur dan buah ini, Yunita Martina melakukan kunjungan ke lahan pertanian sayur sawi milik warga sekitar yang berada di Jalan Bereng Bengkel gang Pepaya.

Pada saat itu, Yunita menyoroti keberhasilan panen sayur sawi yang tengah berlangsung. Hasil panen tersebut menjadi bukti kemajuan pertanian di daerah Kalampangan.

“Inilah salah satu bukti nyata dari petani yang ada di Kalampangan, dimana sayur yang dihasilkan para petani ini cukup bagus dan juga segar, karena dipetik langsung dari kebun,” ucapnya, Jumat, (20/10/2023).

Dia juga mengingatkan kepada para petani agar mewaspadai soal hama tanaman dan juga kadar air. “Musuh petani adalah hama dan juga air, dimana saat ini sudah memasuki musim hujan,” kata Yunita.

Dia menyebut, Musim peralihan cuaca seringkali disertai dengan fluktuasi curah hujan yang tidak menentu, sehingga petani harus lebih teliti dalam mengelola penyiraman tanaman.

Kunjungan Yunita ke lahan pertanian warga ini telah memberikan dorongan positif bagi para petani di Lurah Kalampangan. Mereka merasa didukung dan siap menghadapi tantangan musim peralihan cuaca yang tidak terduga.

“Saya melihat petani penuh semangat memanfaatkan lahan dengan cara berkebun dan sehingga menjadi lahan pertanian yang produktif,” ungkapnya.

Dia menambahkan, Dengan semangat para petani dengan hasil produktif pertanianya itu, menjadikan Kelurahan Kalampangan sebagai contoh yang menginspirasi bagi Kelurahan lain dalam mengembangkan pertanian secara berkelanjutan. (Mhu*)

 

Bagikan berita ini