Miss Panama Didiskualifikasi dari Miss Universe 2024

Kantamedia.com – Beberapa hari menjelang kompetisi Miss Universe 2024 yang akan digelar pada 16 November di Mexico, kabar pengeluaran Italy Mora, wakil dari Panama dari kontes ini menjadi sorotan. Namun, alasan sesungguhnya di balik keputusan ini akhirnya terungkap melalui rekaman suara yang bocor di media sosial.

Dalam rekaman audio tersebut, terdengar suara yang diduga milik Direktur Señorita Panamá Oficial, Cesar Anel Rodríguez, membahas sebuah rencana rahasia untuk membantu Italy Mora dalam urusan makeup. Sayangnya, rencana tersebut diklaim melanggar aturan ketat ajang Miss Universe.

“Miss Universe sudah menyiapkan kamar khusus untuk saya selama 20 hari, dan seharusnya di sanalah semuanya akan dilakukan, maksudnya ya, di sanalah kita harus merias Italy dengan tenang. Ini sesuatu yang harus dilakukan secara diam-diam, karena tidak boleh dilakukan secara terbuka,” ungkap Cesar dalam rekaman audio tersebut yang beredar di media sosial.

Baca juga:  Organisasi Miss Universe Putuskan Kontrak Pemegang Lisensi Indonesia

Italy Mora sebelumnya dianggap sebagai harapan besar Panama dalam kontes kecantikan internasional. Namun, kini ia menjadi pusat drama di dunia pageant. Mora sendiri mengakui bahwa ia keluar dari kamarnya untuk merias diri dan mengambil barang-barangnya, tetapi merasa bahwa sanksi yang diberikan terlalu keras.

“Menurut saya, ini adalah hukuman yang berlebihan dan seharusnya bisa diselesaikan dengan dialog atau peringatan,” tulis Mora di Instagram Stories, menanggapi keputusan diskualifikasi.

Cesar Anel Rodríguez, yang disebut dalam rekaman audio tersebut juga angkat bicara. Melalui Instagram Live, ia memberikan penjelasan terkait situasi tersebut.

Baca juga:  Daftar Lengkap 38 Finalis Miss Indonesia 2024

“Sebagai seorang wanita muda, dia melakukan kesalahan yang tidak bisa ditoleransi oleh organisasi, Namun, dia tetaplah ratu kami dan akan terus mendapatkan dukungan penuh dari kami,” ungkap Cesar.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh CELIS ROVERO (@celisroas)

Meski Mora tidak akan berkompetisi di Miss Universe 2024, Cesar memastikan bahwa ia tetap diakui sebagai ratu resmi Panama dan tetap mendapatkan dukungan dari organisasi Señorita Panamá Oficial.

Baca juga:  Mei 2025, Lee Min Ho Bakal Gelar Fanmeeting di Jakarta

Organisasi Miss Universe mengumumkan keputusan bahwa Miss Panama 2024 Italy Mora tidak akan berpartisipasi dalam kontes Miss Universe 2024. Kabar ini disampaikan melalui pernyataan resmi.

“Organisasi Miss Universe dengan berat hati mengumumkan mundurnya finalis Panama dari kontes Miss Universe 2024. Keputusan ini diambil setelah evaluasi penuh oleh komisi disipliner kami,” tulis pihak Miss Universe, seperti dikutip dari Hola. (*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi